Rabu, 29 Juli 2009

Massa Skrotum

Gangguan Testis

DEFINISI
Massa Skrotum adalah suatu benjolan atau pembengkakan yang bisa dirasakan di dalam skrotum (kantung zakar).

Massa skrotum yang jinak bisa merupakan:
  • Hematokel
  • Hidrokel
  • Varikokel
  • Spermatokel.

  • PENYEBAB
    Penyebab terbentuknya massa di dalam skrotum bervariasi dan bisa merupakan sesuatu yang jinak maupun keganasan.

    Penyebab dari pembentukan massa skrotum bisa berupa:
    - Peradangan maupun infeksi (misalnya epididimitis)
    - Cedera fisik pada skrotum
    - Herniasi (hernia inguinalis)
    - Tumor.
    Angka kejadian dan faktor resikonya bervariasi, tergantung kepada penyebabnya.

    GEJALA
    Secara umum, massa skrotum menimbulkan gejala sebagai berikut:
  • Benjolan/pembengkakan di dalam skrotum, dengan ataupun tanpa rasa nyeri
  • Bisa terjadi kemandulan
  • Skrotum membesar.


    Hematokel

    Hematokel adalah penimbunan darah yang biasanya terjadi setelah skrotum mengalami cedera.
    Jika hanya sedikit, biasanya darah akan kembali diserap; tetapi jika banyak, perlu dilakukan pembedahan untuk membuangnya.


    Hidrokel

    Hidrokel adalah penimbunan cairan di dalam selaput yang membungkus testis, yang menyebabkan pembengkakan lunak pada salah satu testis.
    Hidrokel bisa merupakan bawaan lahir atau didapat di kemudian hari; bisa hanya menyerang salah satu maupun kedua sisi skrotum.

    Hidrokel sering ditemukan pada bayi baru lahir.
    Hidrokel terjadi akibat adanya kegagalan penutupan saluran tempat turunnya testis dari rongga perut ke dalam skrotum. Cairan peritoneum mengalir melalui saluran yang terbuka tersebut dan terperangkap di dalam skrotum sehingga skrotum membengkak.
    Secara normal, hidrokel akan menghilang dengan sendirinya dalam waktu beberapa bulan setelah bayi lahir.

    Hidrokel juga bisa terjadi akibat:
    - peradangan atau cedera pada testis maupun epididimis
    - penyumbatan cairan atau darah di dalam korda spermatika.
    Kadang hidrokel berhubungan dengan hernia inguinalis. Jika jumlah cairan yang terkumpul berubah-ubah, maka kemungkinan besar penyebabnya adalah hernia inguinalis.

    Hidrokel
    Hidrokel


    Varikokel

    Varikokel adalah varises di dalam skrotum.
    Varikokel terjadi akibat kelainan pada katup vena di sepanjang korda spermatika. Kelainan katup ini menghambat aliran darah sehingga darah mengalir kembali dan terjadi pelebaran vena.

    Perkembangan varikokel biasanya berlangsung lambat dan bisa tanpa gejala.
    Lebih sering menyerang pria berusia 15-25 tahun.

    Varikokel merupakan penyebab terjadinya kemandulan pada 39% penderita kemandulan.

    Varikokel yang muncul secara tiba-tiba pada usia lanjut bisa disebabkan oleh tumor ginjal yang telah mengenai vena renalis dan menyebabkan gangguan aliran darah melalui vena spermatika.

    Varikokel biasanya terbentuk di skrotum sebelah kiri, massa ini biasanya terasa/tampak nyata jika penderita berdiri dan menghilang jika penderita bersandar karena aliran darah ke vena tersebut berkurang.

    Varikokel


    Spermatokel

    Spermatokel adalah suatu massa di dalam skrotum yang menyerupai kista, yang mengandung cairan dan sel sperma yang mati.

    Jika ukurannya besar dan mengganggu, bisa dilakukan pembedahan untuk mengangkatnya.

    Spermatokel

  • DIAGNOSA
    Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala dan hasil pemeriksaan fisik.

    Pemeriksan fisik menunjukkan adanya massa di dalam skrotum yang:
    - Unilateral (hanya ditemukan pada salah satu testis)
    - Lunak
    - Licin, berkelok-kelok atau bentuknya tidak beraturan
    - Berfluktuasi, berbatas tegas atau padat.

    Pemeriksaan lainnya yang mungkin perlu dilakukan adalah:
  • USG skrotum
  • Biopsi.

    Adanya hidrokel bisa diketahui dengan menyinari skrotum dengan lampu senter. Skrotum yang terisi cairan jernih akan tembus cahaya (transiluminasi).

    Varikokel teraba sebagai massa yang berkelok-kelok di sepanjang korda spermatika.

  • PENGOBATAN
    Hematokel, hidrokel dan spermatokel biasanya jinak dan tidak perlu diobati.
    Kadang perlu dilakukan pembedahan untuk membuang darah, cairan ataupun sel-sel yang mati.

    Hidrokel biasanya tidak berbahaya dan pengobatan biasanya baru dilakukan jika penderita sudah merasa terganggu atau merasa tidak nyaman atau jika hidrokelnya sedemikian besar sehingga mengancam aliran darah ke testis.
    Pengobatannya bisa berupa aspirasi (pengisapan cairan) dengan bantuan sebuah jarum atau pembedahan. Tetapi jika dilakukan aspirasi, kemungkinan besar hidrokel akan berulang dan bisa terjadi infeksi.
    Setelah dilakukan aspirasi, bisa disuntikkan zat sklerotik (misalnya tetrasiklin, natrium tetra desil sulfat atau urea) untuk menyumbat/menutup lubang di kantung skrotum sehingga cairan tidak akan tertimbun kembali.

    Hidrokel yang berhubungan dengan hernia inguinalis harus diatasi dengan pembedahan sesegera mungkin.

    Varikokel bisa diatasi secara konservatif dengan menggunakan penyangga skrotum. Tetapi jika nyeri menetap, terjadi kemandulan atau terjadi penciutan testis, maka dilakukan ligasi (pengikatan).

    Tidak ada komentar:

    Penyakit - Diseases

    Diabetes
    suatu penyakit yang terjadi karena tubuh kekurangan insulin, bisa karena pankreas tidak cukup atau hanya menghasilkan sedikit insulin, atau bisa juga karena sel tubuh melawan insulin yang dihasilkan – tidak bisa dicegah.

    Diabetes
    an illness that occurs when the body lacks insulin, either because the pancreas does not produce any or only a very small amount, or because the cells in the body are resistant towards the insulin it produces – is preventable.

    Penyakit Malarian
    adalah salah satu penyakit yang sering menyerang masyarakat Aceh melalui infeksi darah oleh parasit plasmodium.

    Malarian Ailment
    is one of the common diseases that is found in Aceh. It is a blood infection caused by a parasite called plasmodium.

    Tuberkulosis
    biasanya ditularkan melalui batuk seseorang. Seseorang biasanya terinfeksi jika mereka menderita sakit paruparu dan terdapat bakteria di dahak mereka.Dahak bercampur darah, batuk berdarah, sesak nafas dan nyeri dada, badan lemah, nafsu makan menurun, berat badan menurun, tidak enak badan, berkeringat tanpa ada kegiatan, demam lebih dari satu malam.

    Tuberculosis
    is usually transmitted from infectious people coughing. People are usually infectious when they have pulmonary disease and thus they have bacteria in their sputum.Sputum mixed with blood, bleeding cough, shortwinded and painful in breathing, weaken body, loss of appetite, loss of weight, nausea, sweating without any activities, fever overnights.

    Sahrul Jam


    clock-desktop.com

    Jika Perasaannya Was2 Jangan Dimainkan Videonya By Sahrul Cau